Breaking

Post Top Ad

9/06/2020

Sebelum Daftar Ke KPUD Gresik, Qosim-Alif Gelar Salawat, Santunan Anak Yatim dan Sarapan Nasi Krawu Bersama

Gresik, pojokpudak.com

    
Gresik, pojokpudak.com
PASANGAN Cabup - Cawabup Gresik, Qosim-Alif akan mendaftarkan diri ke Kantor KPUD Gresik, Minggu (6/9/2020) pagi. 


Sebelum berangkat, pasangan yang diusung Partai PKB, Gerindra dan Berkarya dan Gelora ini menggelar sejumlah acara. 


Yakni salawat dan santunan anak yatim pada Sabtu malam serta sarapan nasi krawu bersama di Posko Pemenangan di Jl Sampit Perumahan Gresik Kota Baru.


Kegiatan salawat dan doa bersama serta santunan anak yatim digelar dengan khidmat pada Sabtu malam. 


Puluhan kader partai, tim pemenangan, relawan, dan masyarakat melaksanakan salawatan bersama pasangan Qosim dan Dokter Alif. 


Dengan berbusana serba putih para jamaah sholawat tampak khusuk mengikuti lantunan Simtut Duror Maulidul Habsyi yang dipimpin jamaah majlis sholawat, Kanzil Karomi. 

Qosim yang hadir melantunkan salawat sidan nabi dan sakdunya fiddunya bersama para jamaah ibu-ibu dan bapak-bapak. 


Sementara Cawabup Dokter Alif langsung menutup acara dengan berdoa bermunajat serambi meminta mohon ampun kepada Allah untuk mengabdi pada pada rakyat.


Acara malam sholawat dan munajat doa ini juga di sertakan santunan kepada anak yatim bersama puluhan jamaah yang hadir. 


Ketua Tim pemenangan Q-A Imron Rosyadi menjelaskan dalam sambutannya, majlis sholawat ini rangkaian kegiatan sebelum melaksanakan tahapan pendaftaran besok. 


"Malam hari ini, kita bermunajat dan ini peristiwa baik. Mudah-mudahan menang adalah takdir Allah Swt. Sekarang Sholawat, kemarin Jumat pidato kerakyatan," ujar Imron Rosyadi.


Dikatakannya, Sosok QA sangat ideal dan memiliki pengalaman untuk Gresik kedepannya. Dan pada Minggu pagi pihaknya akan melakukan pendaftaran dengan dimulai sarapan bersama di Posko pemenangan, pukul 06.00 WIB sampai pukul 08.00 WIB. 


"Sekitar Pukul 09.00 Wib kami menuju Kantor KPU. Mari kita perjuangkan dan doakan takdir menang kepada Qosim Alif," jelasnya.


Sementara itu untuk pendaftaran, kata Imron, pihaknya sudah menyiapkan semua kelengkapan bagi pasangan calon seperti yang diminta KPU. 


Untuk keberangkatan ke KPUD Gresik, Tim Paslon QA tidak akan membawa arak-arakan massa.  Saat mendaftar pasangan yang diusung Partai PKB, Gerindra, Berkarya dan Gelora ini berkomitmen patuhi aturan KPU terkait protokol kesehatan dengan tidak mengerahkan massa pendukung dan relawan.


“Kami akan berangkat melakukan pendaftaran ke KPU secara sederhana tanpa iring-iringan kendaraan dan hanya diikuti tim inti parpol dan pemenangan,” ujar Qosim diamini Dokter Alif.

Qosim mengaku bahwa yang akan masuk ke dalam kantor KPU Gresik dibatasi.  Sehingga tidak perlu ada iring-iringan rombongan. 


"Yang masuk hanya enam orang, teman-teman kami beri kesempatan berdoa di posko QA kemudian berangkat ke KPU. Kami berangkat dengan pola sederhana fokus memberikan pelayanan kepada masyarakat tidak sampai timbul kemacetan dan lain-lain,” terangnya.


Seperti saat deklarasi lalu. Acara digelar dengan sederhana seperti khotmil quran, istighotsah bersama dan ada berapa anak yatim-piatu disantuni.


 “Jika ada kesempatan, kami akan sholat dhuha di masjid Agung Gresik, setelah itu berangkat ke KPU. Tidak perlu kendaraan yang macam-macam. Karena kami ingin memberikan kesan, Pilkada Gresik sesuatu biasa dilewati lima tahun sekali. Jangan sampai dijadikan ajang membuat macet, membuat orang panik dan lain-lain. Kami tidak perlu pakai kereta kami biasa aja,” paparnya. (Dyo)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads