Breaking

Post Top Ad

10/25/2021

Kunker Ke Situbondo, Wagub Jatim Borong Pupuk Cair Hasil Karya Warga NU

Situbondo, pojokpudak.com


Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak dalam Kunjungan kerjanya di Kabupaten Situbondo,Jawa Timur. Senin (25/10/2021).


Sempatkan membeli produk pupuk cair hasil karya warga Nadatul Ulama (NU) yang dijual di Koperasi 234 milik DPC NU Situbondo. 


Tidak tanggung tanggung, orang nomor dua di Jawa Timur ini memborong pupuk cair merek NU Kafah sebesar Rp 50 juta. 


"Saya akan beli produk itu,  dengan harga promo beli satu dapat dua. ya minimal kita bayar DPnya," kata Emil Elistianto Dardak saat acara bincang santai di Kantor DPC NU Situbondo. 


Wagub Emil mengaku terkesan dengan pengurus DPC NU yang baru dilantik serta Bupati Situbondo, Karna Suswadi, karena program yang dirintis sangat luar biasa, termasuk koperasi 234 yang sudah memiliki unit usaha NU Kafah produk bio probitik yang mempunyai dampak yang luar biasa terhadap pertanian. 


"Ini langsung kita sinergikan dengan program Belanova  (Belanja Wnovasi, Red)  yang ada di Pemprov, " kata Emil. 


Dengan tidak melalui proses panjang,  dengan program Belanova itu mengedepankan produk putra daerah.


Meski nilainya tidak terlalu fantastis, lanjut Emil,  namun ini nantinya akan seperti butiran bola salju yang terus berkembang.


Selain itu,  lanjut Emil, pihaknya akan mensuport DPC NU yang akan memanfaatkan aset daerah untuk mendirikan Kafe NU. 


Tak hanya itu, Emil juga mengapresiasi kepada Bupati Situbondo yang berhasil melakukan uji coba bibit BK 900 yang bisa menghasilkan 10.56 ton perhektarnya.


"Ya mudah mudahan bisa memenuhi segala uji verifikasi yang nantinya menjadi bibit unggul Situbondo," katanya. 


Saat ditanya bentuk dukungannya terhadap bibit padi BK 900, pihaknya akan mendukung Dinas Pertanian Propinsi dengan mengajak kerjasama Bupati Situbondo dalam prosesnya ke Kementrian Pertanian.


"Jadi tentunya kita akan mendukung, karena langka langka uji coba sudah di lakukan cukup jauh oleh bupati dengan mitra penelitiannya. Tentu kita akan memonitor dan mendukung," jelasnya. 


Dikonfirmasi media ini Ketua Tanfidz PC NU Situbondo, Muhyiddin Khotib mengatakan, pihaknya sudah berkarya,  salah satunya membuat pupuk NU Kafah yang di sudah diubakan dan berhasil.


"Kita sekarang sudah proses pelayanan produk pupuk NU Kafah kepada masyarakat," ujar Muhyiddin Khotib.


Dikatakan,  saat ini pihaknya sangat khawatir,  karena jumlah pemesanan pupuk cair itu cukup banyak,  namun hal ini tidak imbang dengan permodalan yang cukup banyak. 


" Tadi ada angin segar, karena pak Emil mau membeli produk pupuk cair NU Kafah itu sebesar Rp 50 juta," kata Muhyiddin. 


 Sementara itu,  Bupati Situbondo,  Karna Suswandi mengatakan,  pihaknya mengapresiasi peran NU di masyarakat didalam meningkatkan prekonomian ummat. 


Meski PC NU dibilang baru,  namun sangat luar biasa karena membuka klinik NU walaupun peralatannya tidak lengkap.


"Ambulannya saja masih pinjam pinjam, yang penting kliniknya jalan dulu, " kata Bung Karna panggilan Bupati Situbondo. 


dalam sambutannya,  setalah dilantik PC NU memiliki komitmen yang kuat membantu pemerintah daerah, salah satunya vaksinasi.


"Pengurus NU turun ke masyarakat,  dan Alhamdulillah capaian vaksinasi kita sudah mencapai 52 persen, " ujarnya. 


NU juga mendorong agar pertanian di Situbondo terus mengalami kemajuan.Bahkan. di Situbondo sudah memiliki bibit benih padi unggul,  yakni bibit padi BK 900 yang menghasilkan cukup banyak. 


"Kemari kita ubin hasilnya cukup tinggi,  yakni sebanyak 10.56 ton," pungkasnya. (Az/Zi)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads