Breaking

Post Top Ad

5/02/2023

Dandim Beserta Seluruh Anggotanya Sambut Kunker Danpusterad ke Wilayah Teritorialnya

Gresik, pojokpudak.com


Danpusterad, Letjen TNI Teguh Muji Angkasa, S.E., M.M. melaksanakan kunjungan kerja ke Kabupaten Gresik wilayah Teritorial Kodim 0817/Gresik.

Beliau beserta rombongan sangat bangga terhadap semangat para pejuang teritorial Kodim 0817/Gresik, maka dari itu langsung melihat kondisi pada salah satu Desa binaan Kodim 0817/Gresik yakni Kampung Pancasila Desa Sukorame, Kec. Gresik, Kab. Gresik. Selasa (02/05/2023).


Sebelumnya, beliau mengunjungi Makodim 0817/Gresik dan disambut oleh Dandim 0817/Gresik beserta seluruh anggotanya. Kemudian, dilanjutkan dengan memberikan pengarahan pada seluruh anggota. Pada intinya, hal-hal yang menjadi amanat dari Danpusterad agar dipedomani oleh Aparat Teritorial yaitu, baik-baik dengan rakyat dan membantu setiap kesulitan rakyat, membina potensi wilayah, menghindari arogansi dan jiwa korsa yang salah, serta bekerja dengan hati yang ikhlas.


Lanjutnya, beliau beserta rombongan mengunjungi Kampung Pancasila Desa Sukorame, Kec. Gresik. Dalam kunjungannya tersebut Danpusterad menyampaikan bahwa yang dinamakan dengan Kampung Pancasila adalah suatu desa yang warga masyarakatnya selalu mengimplementasikan nilai-nilai luhur Pancasila, selalu berupaya menciptakan suasana lingkungan yang harmonis, dengan menyadari sepenuhnya bahwa Pancasila adalah Ideologi Negara, sehingga terwujud toleransi sosial, usaha melestarikan nilai-nilai Pancasila, gotong-royong dan saling menghargai perbedaan baik agama, ras, suku maupun bangsa. Dalam hal ini bertujuan untuk mempersatukan seluruh komponen masyarakat demi keutuhan bangsa dan negara.


"Mari bersama-sama mendukung Program Kampung Pancasila yang telah diprakarsai oleh Kasad," tegas Danpusterad.


Pada kesempatan yang bersamaan, Dandim Gresik mengatakan bahwa kunjungan kerja Danpusterad ke wilayah Teritorial Kodim 0817/Gresik guna memberikan pencerahan kepada seluruh Aparat Teritorial agar selalu berbuat baik dengan para warga binaan serta menjadi pesan moral untuk selalu menjaga dan melestarikan Kampung Pancasila demi generasi penerus.


"Terkait dengan pengarahan Danpusterad, saya tekankan kepada seluruh anggota agar selalu berbuat baik dan aktif membantu setiap kesulitan rakyat," pesan Dandim Gresik.


"Kita jaga dan kita pelihara nilai-nilai Pancasila sebagai Ideologi Negara, kita bina dan kita tingkatkan Program Kampung Pancasila demi persatuan dan kesatuan masyarakat," pungkasnya. (Dyo).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads