Breaking

Post Top Ad

8/14/2023

Peduli Desa Binaan, Sertu Tugianto Turut Menjadi Tim Penilai Lomba Kebersihan Lingkungan Desa se-Kecamatan Bungah

Gresik, pojokpudak.com


Babinsa Sertu Tugianto Koramil Bungah turut serta menjadi tim penilai pada kegiatan lomba kebersihan dan keindahan lingkungan tingkat desa se-Kecamatan Bungah. Lomba ini dalam rangka memperingati/merayakan HUT RI ke-78 di wilayah Kecamatan Bungah.


Pagi ini dilaksanakan penilaian di wilayah Desa Abar Abir Kecamatan Bungah Kabupaten Gresik. Hadir dalam kegiatan tersebut yakni Pak Mat Udi, S.Pd., M.M. (Kasi Pembangunan Kec. Bungah), Pak Mukhlas, S.H. (Kasi Pemerintahan Kec. Bungah), Aiptu Usman (Babinkamtibmas Polsek Bungah) dan Ibu Zunaidah (Perawat/Nakes Puskesmas Kec. Bungah).


"Kami nilai berdasarkan kondisi kebersihan dan keindahan lingkungan diantaranya, pembuangan maupun sistem pengolahan sampah, kebersihan gorong-gorong, kerapian tanaman maupun rumah-rumah warga, pemanfaatan potensi lingkungan dan lain sebagainya," terang Babinsa Sertu Tugianto.


Ia bersama tim penilai lainnya berjalan keliling menyusuri wilayah desa. Di perjalanannya disambut hangat oleh seluruh masyarakat. Ia menjalankan fungsi pembinaan wilayah teritorial sembari bertugas sebagai tim penilai pada kegiatan lomba tersebut. Di sela-sela kegiatannya, Sertu Tugianto menghimbau kepada seluruh warga masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.


"Lomba ini bukan hanya sekedar desa mana yang lebih unggul dalam kebersihan maupun keindahan lingkungan, namun diharapkan akan menjadikan tingkat kesadaran warga masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan semakin tinggi," ungkapnya.  (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads