Gresik, pojokpudak.com
Peltu Andik Widodo yang sehari-hari bertugas sebagai Bati Tuud Koramil 0817/04 Menganti rutin monitoring situasi wilayah dengan melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) yang pada kali ini bersama anggota Polsek dan Satpol PP Kecamatan Menganti serta warga Masyarakat.
Dalam kesempatan giat Komsos pagi ini dilaksanakan di kantor Polsek Menganti, Kecamatan Menganti, Kabupaten Gresik dalam rangka membahas pengamanan kegiatan Sholawat yang akan diselenggarakan pada salah satu wilayah Desa Menganti, Sabtu (4/11/2023).
Dalam komsos tersebut, Peltu Andik Widodo mengatakan bahwa kordinasi sangatlah penting sebelum melaksanakan kegiatan, agar kegiatan kita bisa berjalan dengan lancar dan aman.
"Dengan hasil kordinasi sebagai acuan apabila terdapat permasalahan dilapangkan, dalam bertindak untuk mengatasinya tidak terjadi kesalahan."ucap Bati Tuud Peltu Andik Widodo.
Sementara itu Kanit Lantas Polsek Ipda Tasmani juga mengucapkan terimakasih atas kerjasama dari Bati Tuud sehingga dapat memberikan arahan dalam setiap melaksanakan kegiatan Pengamanan.
“Kami juga akan selalu berkoordinasi, apabila ada kejadian yg menonjol apapun yang terjadi juga akan kami laporkan, sehingga dapat diketahui bersama dan diselesaikan juga bersama,” jelas Kanit Lantas. (Dyo)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar