Breaking

Post Top Ad

12/06/2019

Ketua DPRD Gresik Fandi Akhmad Yani Siap Perjuangkan Aspirasi Warga Desa Kemudi

Gresik, pojokpudak.com

Ketua DPRD Kabupaten Gresik dari Fraksi PKB Fandi Akhmad Yani S.E mengunjungi warga di Dapilnya di Desa Kemudi, Kecamatan Duduksampeyan pada Jum'at (6/12/2019) Pukul 13.00 Wib. 


Kunjungan ketua dewan tersebut dalam rangka melaksanakan Reses masa persidangan 1 yang bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat khususnya aspirasi warga Desa Kemudi.

Dihadapan para undangan, Kepala Desa Kemudi M. Lazim mengaku sangat senang desanya didatangi ketua DPRD." Suatu kehormatan bagi saya sebagai kepala desa dan warga yang hadir disini atas kehadiran ketua dewan yang siap mendengarkan, menampung dan memperjuangkan aspirasi kita sehingga hadirnya ketua DPRD Gresik ini agar nantinya bisa memberikan kontribusi," ungkap kades.

Kadespun menyampaikan apa saja permasalahan dan uneg-uneg yang dihadapi warga saat ini. Salah satunya ialah mengenai masalah ketersediaan air bersih yang sangat minim sekali karena sampai saat ini, warga masih mengandalkan air hujan. Selain air bersih, warga setempat menginginkan infrastruktur berupa jalan yang langsung tembus ke wilayah Kecamatan Manyar yang sekarang masih proses pengerjaan jembatan. " ini mohon selau dikawal agar cita-cita kita bersama yakni adanya jalan tembus Betoyo, Manyar segera terselesaikan," pinta kades.

Tidak hanya kades, wargapun sangat antusias menyampaikan aspirasinya dan keluhannya. Mulai dari keinginan agar pemerintah memberikan kendaraan tangki air untuk mengatasi kendala air bersih, mengeluhkan pelayanan puskesmas pembantu setempat yang tidak buka 24 jam sehingga warga menginginkan adanya mobil siaga desa yang salah satu tujuannya untuk mengantar orang sakit, UMKM, TPU, tenaga kerja dan masih banyak lagi.


Menanggapai aspirasi dari warga tersebut, dia akan memperjuangkan permintaan warga. Seperti pengadaan mobil siaga dan kendaraan tangki air. Ketika dikonfirmasi, Yani sapaan akrabnya mengatakan siap memperjuangkan aspirasi yang sudah disampaikan warga. Salah satunya adalah mobil siaga karena Desa Kemudi ini jauh dari kecamatan dan jika ada warga yang sakit tidak bisa langsung ke rumah sakit karena puskesmas setempat selalu tutup disore hari. Yang lainnya adalah masalah air bersih karena di desa ini sangat kekurangan air bersih sehingga perlu dicarikan solusi.(Rof/Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads