Breaking

Post Top Ad

1/16/2020

Pemerintah Desa Betiting Tingkatkan Infrastruktur dan Targetkan Program Inovasi Desa Untuk Kesejahteraan Masyarakat

Gresik, pojokpudak.com

Demi meningkatkan pembangunan desa, Pihak pemerintah desa harus mempunyai perencanaan yang baik dan tepat terkait apa saja yang dibutuhkan masyarakatnya.


Baik itu perencanaan dibidang infrastruktur, kesehatan maupun bidang pemberdayaan yang nantinya akan berdampak positiv bagi masyarakat desa.


Seperti halnya Di Desa Betiting, Kecamatan Cerme, Kabupaten Gresik. Pihak Pemerintah Desa tersebut mempunyai perencanaan yang baik, sehingga mampu menjawab kebutuhan masyarakat.


Buktinya, melalui program pemerintah baik melalui dana desa atau program lainnya, pembangunan infrastruktur desa tersebut setiap tahun mengalami peningkatan.


Musoli selaku Kepala Desa Betiting mengatakan, untuk program Dana Desa tahap 3 tahun 2019, pihaknya melaksanakan pembangunan infrastruktur meliputi Gedung Paud dan perbaikan atau rehabilitasi jalan menuju gapura desa.


Dan untuk target tahun ini, pria yang kini berusia 37 tahun tersebut mengatakan pihaknya akan memanfaatkan tanah kas desa berupa waduk untuk dimaksimalkan menjadi program inovasi desa.


Kades menuturkan, rencananya, waduk yang luasnya sekitar 6 Ha tersebut akan dijadikan wahana wisata edukasi. Untuk mewujudkannya, pihak pemerintah desa membuka kesempatan bagi siapa saja investor yang ingin bekerja sama." konsep wisata edukasi yang kami rencanakan sudah siap, dan kami juga mau bekerja sama jika ada investor yang tertarik dengan konsep kami," ungkapnya.


Selain wisata edukasi, Target tahun ini yang ingin diwujudkan ialah melanjutkan pembangunan sarana olahraga yang meliputi lapangan futsal dan voli. Fasilitas tersebut nantinya akan saling terhubung dengan wisata edukasi. Tak ketinggalan, pengembangan UKM seperti produk unggulan warga juga akan dimaksimalkan guna meningkatkan taraf ekonomi masyarakat. " Upaya yang kami lakukan ini tujuannya ya untuk kesejahteraan masyarakat," Pungkasnya. (Rof/Dyo)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads