Breaking

Post Top Ad

6/19/2020

Rezeki BLT-DD Harus Di Syukuri Dan Gunakan Untuk Kebutuhan Pokok

Gresik, pojokpudak.com

Dalam upaya untuk meringankan beban masyarakat ditengah pandemi Covid-19 atau virus Corona ini, Pemerintah Desa Mojoasem Kecamatan Sidayu, Kabupaten Gresik. Melaksanakan pembagian Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa (BLT-DD) kepada warga tidak mampu atau yang terkena dampak wabah virus. Rabu (17/6/2020).


Pasalnya mencairkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) tahap 2 bulan juni 2020 di tengah pandemi Covid – 19 mulai dikucurkan untuk warga Desa Mojoasem, yaitu berupa uang sebesar 600 ribu yang diberikan kepada warga terdampak pandemi Covid – 19, sebanyak 31 Kepala Keluarga (KK) miskin.


Penyaluran bantuan BLT-DD dilaksanakan di Pendopo Balai Desa Mojoasem yang di hadiri oleh Camat Sidayu. Dan penyaluran bantuan BLT-DD langsung di serahkan oleh pihak Bank Jatim.


Sementara itu Kepala Desa Mojoasem Mohammad Fatikh, ST menyampaikan, ada sebanyak 31 Kepala Keluarga miskin yang berhak menerima BLT-DD, dengan besaran uang Rp. 600 ribu per KK. Melalui anggaran dana desa, yang berjalan lancar sampai selesai.


Untuk itu, saya berharap rezeki liwat BLT-DD ini harus di syukuri dan di gunakan untuk kebutuhan pokok. Misalnya untuk beli beras dan kebutuhan penting lainnya. Mudah-mudahan sesudah penyaluran BLT-DD ini masyarakat menjadi aman, damai dan bisa sedikit membantu warga. (Isa/Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads