Breaking

Post Top Ad

9/13/2020

Siswa Binaan Mahasiswi KKN Unusa Ingin Berlanjut Terus

Gresik, pojokpudak.com

Siswa siswi SD yang kebanyakan adalah yatim merasa enggan berpisah dengan para mahasiswi KKN yang selama 2 pekan mendampingi dalam belajar di Desa Banyuurip, Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik.


" Kak, kami masih lebih suka belajar bersama kakak, lebih menarik, lebih semangat. dan kami lebih suka belajar, apalagi belajar di kelas sekolahan belum ada hingga kini, kakak jangan balik lagi ke kampus ya ", ungkap Pipit salah satu siswa SD binaan dari mahasiswi Unusa yang sedang KKN.


Malam perpisahan mahasiswi KKN berlangsung di Balai Desa Banyuurip, Kecamatan Kedamean, berlangsung Sabtu malam (12/9/2020) dibarengi dengan menampilkan hasil kerajinan siswa SD yang membuat pigura dari bahan bekas dan juga dari pelepah pisang kering, juga pemberian bantuan simbolis dari berbagai pihak.


YDSF Gresik memberikan santunan untuk anak yatim yang di jadikan posko sekaligus tempat menginap selama KKN .


Viva cosmetik memberikan support panduan dalam perawatan juga tutorial, sekaligus contoh bahan kecantikan berupa bedak dan pembersih wajah.


Sementara Garuda Food memberikan support berupa snack yang di bagikan kepada seluruh yang hadir di balai desa.


Dosen Unusa pembimbing mahasiswa/i dalam melaksanakan KKN Agus Wahyudi menuturkan banyak support dari pihak lain, sehingga pelaksanaan KKN berjalan lancar dan berkesan.


" Kami mengucapkan terima kasih kepada pihak desa, pihak ponpes, seluruh masyarakat, dan pihak lain yang ikut men support kegiatan kami selama mahasiswi KKN berjalan lancar," pungkasnya. (Ali/Dyo)




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads