Breaking

Post Top Ad

4/29/2021

100 Lansia Warga Kedungrukem Vaksin Di Balai Desa

Gresik, pojokpudak.com


Gerak cepat UPT Puskesmas Benjeng menggelar Vaksinasi Covid-19 untuk warga Lanjut Usia (lansia), di Balai Desa Kedungrukem Kecamatan Benjeng Kabupaten Gresik, Kamis (29/4/2021) pagi.


Tercatat, sebanyak 100 warga lansia divaksinasi Covid-19 sebagai daya tahan tubuh, guna mencegah penularan virus corona.


Dalam pelaksanaan tersebut dihadiri Kepala Desa Kedungrukem Bayu Prahaja Hadinata, S.Sos, Babinsa Pelda Purwanto, tim Kesehatan dari UPT Puskesmas Benjeng, perangkat dan peserta vaksin lansia.


Sementara Kepala Desa (Kades) Kedungrukem Bayu Prahaja Hadinata, S.Sos menuturkan, vaksin ini adalah
sesuai arahan dari pihak kesehatan dalam penanggulangan, untuk itu masyarakat diharapkan mengikuti anjuran agar nantinya terbebas dari Covid-19,"


Sebelum dilakukan penyuntikan vaksin, semua peserta harus melewati tahap pemeriksaan yang dilakukan oleh tenaga medis dan apabila sudah memenuhi syarat maka dapat dinyatakan layak diberikan vaksin covid-19.


Pada kesempatan tersebut, proses Vaksinasi Covid-19 dibagi semua itu, untuk menghindari kerumunan.


100 lansia tersebut dari empat Dusun, diantaranya Dusun Bulak Ploso, Kedungrukem, Kedungglugu dan Dusun Ngablak. Terangnya.


Hal ini kami berupaya  dalam membantu pemerintah untuk menekan angka penyebaran virus covid-19, terlebih kepada masyarakat yang usianya sudah lanjut, karena dalam usia tersebut sangat rentan sekali terkena penyakit dan imunitas tubuhnya sudah mulai menurun. 

Sehingga dengan diberikan vaksin ini semoga bisa memproteksi diri dari penyakit dan virus covid-19. 

Saya menghimbau meskipun sudah di vaksin saya berharap agar masyarakat tetap patuhi protokol kesehatan dengan 5 M yaitu Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, Membatasi mobilisasi dan interaksi. Dan dengan program vaksin ini dapat mencegah penularan dan penyebaran Covid-19,” ujar Bayu.


Perlu diketahui Vaksin ini aman dan halal. Tambahnya.

Sementara warga penerima vaksin, Sali mengungkapkan, saya setelah di vaksin tidak merasakan sakit, dan badan saya seperti biasa saja. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads