Breaking

Post Top Ad

6/25/2021

Pemdes Tulung Gelar Vaksinasi 446 Orang, Tahap Pertama Gelombang Ke Tiga

Gresik, pojokpudak.com


Dalam rangka mendukung program Pemerintah Pusat, maupun Pemerintah Kabupaten Gresik, Pemerintah Desa Tulung Kecamatan Kedamean Kabupaten Gresik, Telah melaksanakan kegiatan Vaksinasi Covid-19 tahap pertama gelombang ke tiga bertempat di Aula Kantor Balai Desa Tulung, Kamis (24/06/2021) pagi.


Kegiatan vaksinasi covid-19. tersebut oleh tim Medis UPT Puskesmas Slempit. Adapun sasaran pemberian vaksin tersebut kepada petugas publik dan lansia.


Warga Desa Tulung menyambut dengan baik adanya kegiatan Vaksinasi Covid-19. Sejak pagi mereka sudah berdatangan dan mengantri untuk mendaftar vaksin. Setidaknya, ada sekitar 446 warga yang sudah menerima suntik Vaksin Covid-19, Vaksin tahap pertama gelombang ke tiga tersebut.


Kepala Desa Tulung Eko Supangkat  mengatakan," Mengikuti vaksin merupakan kewajiban setiap orang yang sudah terdaftar, menjalankan vaksinasi merupakan tanggung jawab Pemerintah Desa untuk mencegah penyebaran virus ini, mari kita bersama-sama ikuti dan menjalankan apa yang sudah pemerintah pusat tetapkan, ini semua untuk kebaikan kita dan keamanan lingkungan kita, dengan di vaksin imun akan kuat, dan virus akan lemah” tuturnya.


Dengan harapan pelaksanaan vaksinasi tersebut berjalan lancar tanpa kendala apapun dan sesuai dengan diharapkan sehingga masyarakat desa tulung terhindar dari penularan covid-19 ini.


Kami menghimbau kepada warga agar tetap mematuhi dan menjalankan protokol kesehatan. Dengan memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan dan mencuci tangan. Semua ini demi keselamatan diri dan keluarga kita untuk mencegah dan memutus mata rantai Covid-19," Tegasnya.


Kepala UPT Puskesmas Slempit drg, Estu Menyampaikan," Bahwa kegiatan vaksinasi tahap pertama gelombang ke tiga di desa tulung ini, ada sekitar, 446 warga yang sudah menerima suntik vaksinasi sinovac ini aman dan halal dengan adanya vaksinasi ini masyarakat sangat terbantu dalam membentuk sistem imun tubuh agar terhindar dari paparan virus Covid-19.



Untuk itu saya berharap kepada masyarakat jangan takut ayo kita di vaksin guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 semoga adanya penyuntikan vaksinasi ini, covid-19 segera berakhir. Pungkasnya (Ura/Dyo).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads