Breaking

Post Top Ad

8/15/2021

BABINSA 0817/12 SIDAYU SELALU INGATKAN WARGA BINAANNYA UNTUK DISIPLIN MENERAPKAN PROKES

Gresik, pojokpudak.com


Berbagai upaya dilakukan pemerintah dalam menekan penyebaran virus covid-19, mulai dari pemberian bantuan berupa beras, uang tunai bahkan ke tingkat vaksinasi, dengan menyikapi hal ini masyarakat harus bisa mendukung dengan menerapkan protokol kesehatan secara disiplin dan maksimal, sehingga penerapan protokol kesehatan selalu diingatkan oleh Babinsa ketika sambang wilayah binaannya. Minggu (15/82021).


Serda Mutholib, salah satu Babinsa yang bertugas di Koramil 0817/12 Sidayu, merupakan babinsa yang bertugas untuk membina Desa Mriyunan Kecamatan Sidayu. Dalam kesehariannya Serda Mutholib selalu melakukan kegiatan sambang wilayah dan melakukan komsos yang baik bersama warga binaannya. Termasuk memberikan himbauan dan edukasi terkait penerapan protokol kesehatan agar selalu di terapkan.


Dengan kedekatan secara persuasif dan humanis dapat membuat warga binaan lebih mudah menerima himbauan yang disampaikan Serda Mutholib. Tidak hanya himbauan tetapi dirinya selalu menyiapkan beberapa masker cadangan yang sengaja dibawa untuk dibagikan kepada warga binaan yang membutuhkannya.


“ Pola hidup sehat dan penerapan protokol kesehatan harus diterapkan dengan baik, dimulai dari diri sendiri karena pemerintah sudah memberikan berbagai upaya dan bantuan ditengah masa pandemi, sebaliknya kita harus bisa dengan baik menjaga kesehatan sesuai protokol kesehatan, karena dengan menerapkan protokol kesehatan dan telah melakukan vaksinasi akan meminimalisir penyebaran virus Covid-19.”ujar Mutholib. (Td/Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads