Breaking

Post Top Ad

8/19/2022

Kerajinan Bambu Dari Nenek Moyang Mampu Dikembangkan Warga Binaan Babinsa Tambak Hingga Beberapa Generasi

Gresik, pojokpudak.com


Tradisi dan ilmu kerajinan turun temurun yang diberikan oleh Nenek Moyang merupakan cikal bakal dari perkembangan setiap individu yang hingga kini diadopsi oleh generasi milenial guna meningkatkan taraf kesejahteraan. Jumat (19/8/2022).


Salah satu kerajinan yang masih berkembang hingga saat ini adalah, Kerajinan pembuatan Bakul nasi dari Bambu yang masih dilestarikan oleh Salehudin salah satu warga binaan Serda Harwininsyah selaku Babinsa Koramil 0817/18 Tambak.


Dalam proses pembuatan kerajinan Tersebut, Salehudin dibantu oleh anak dan istrinya serta memberdayakan masyarakat sekitar yang ada di Desa Tanah Rata Kecamatan Tambak Kabupaten Gresik, dengan harapan dapat membantu perekonomian masyarakat sekitar.


Salehudin ketika ditemui Serda Harwininsyah mengatakan bahwa, "Usahanya membuat bakul nasi berbahan bambu ini sudah turun temurun dari Nenek Moyang, hingga saat ini sudah 3 generasi, dan kerajinan seperti ini justru banyak diminati oleh para masyarakat lokal bahkan wisatawan yang berkunjung di pulau ini dan alhamdulillah hingga saat ini kami masih mengembangkan kerajinan yang mencirikhaskan budaya asli orang indonesia".tuturnya 


"Berkat usaha ini, Alhamdulillah saya dapat menyekolahkan anak-anak saya hingga berhasil menjadi guru".tambah Saleh yang biasa disapa.


Ditempat yang sama, Serda Harwininsyah menambahkan, "Harusnya kerajinan seperti ini yang merupakan warisan nenek moyang tetap dilestarikan dengan baik, dan kerajinan yang siap dipasarkan harus dikemas semenarik mungkin untuk meningkatkan daya jual dan daya tarik konsumen, karena kerajinan bakul nasi dari bambu ini kental akan nilai budaya dan saya harap dengan kerajinan ini dapat menimbulkan ide kreatif dari generasi muda dan tetap mencintai produk asli buatan Indonesia".ujarnya.


"Selain itu saya juga menghimbau, untuk sisa sampah kerajinan harus dibuang ditempat sampah sehingga tidak menimbulkan efek negatif terhadap lingkungan dan tetap menjaga kelestarian lingkungan dengan baik, semoga Pemerintah pusat maupun daerah turun campur tangan untuk membantu dalam segala hal agar kesejahteraan para pengrajin seperti ini semakin baik".harapnya. (Td/Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads