Breaking

Post Top Ad

10/11/2022

Dandim bersama Bupati Gresik Kunjungi Lokasi TMMD Ke-115

Gresik, pojokpudak.com


Setelah Upacara Pembukaan TMMD Ke-115, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos selaku Dandim 0817/Gresik bersama H. Fandi Akhmad Yani, SE, Bupati Gresik meninjau langsung lokasi pelaksanaan kegiatan TMMD yang berada di di Pulau Mengare tepatnya di Desa Kramat, Kecamatan Bungah, Kabupaten Gresik. Selasa(11/10/2022).


Kunjungan orang No.1 di tubuh Kodim 0817/Gresik dan Pemerintahan Kabupaten Gresik ini disambut hangat oleh seluruh lapisan masyarakat, Forkopimcam Kec.Bungah, Kepala Desa Keramat dan warga Desa serta pelajar SDN Keramat yang diiringi dengan musik hadrah oleh masyarakat sekitar.


Selanjutnya Kepala Desa Kramat, Taufik,S.Pdi dalam sambutannya menyampaikan yang intinya bahwa, “Kepala desa  keramat khususnya, mengucapkan banyak terima kasih kepada Komandan Kodim 0817/Gresik dan Bupati Gresik atas adanya TMMD yang Ke-115 terselenggara di desa keramat, karena dengan adanya kegiatan TMMD banyak membantu warga desa keramat, saya ucapan permohonan maaf apabila dalam penyajian TMMD di desa keramat kalau masih ada kekurangan selama kegiatan TMMD.”tuturnya.


Selanjutnya disampaikan paparan terkait pelaksanaan TMMD oleh Komandan SKK TMMD yang di wakili oleh Kapten Inf Siari (Pasi ter Kodim 0817/Gresik) yang intinya memaparkan personel yang terlibat kegiatan TMMD dan pengerjaan pembangunan yang sudah dilaksanakan di desa keramat.


Dalam momen tersebut, H.Fandi Ahmad Yani, S.E (Bupati Gresik) mengucapkan terima kasih atas sambutan yang luar biasa oleh warga desa keramat dengan kehadirannya beserta rombongan saat meninjau lokasi dan Posko TMMD.


“Semoga dengan adanya TTMD yang Ke-115 di desa Keramat kec.Bungah ini bisa bermanfaat bagi warga desa keramat, pembangunan dimulai dari desa dan untuk kemajuan desa dengan mengunakan anggaran APBD Desa yang sudah diberikan oleh pemerintah dan tepat sesuai sasaran agar masyarakat dapat menikmati semuanya dan agar angka kemiskinan yang di Desa Keramat dapat teratasi.”tuturnya.

Masih Bupati, “Mulai tanggal 1 Oktober 2022 untuk pelayanan kesehatan bagi warga masyarakat gresik di gratiskan dengan persyaratan membawa KTP ataupun Kartu Keluarga Gresik, kegiatan yang dilakukan semua ini dengan harapan kedepan desa keramat bisa menjadi desa mandiri dan maju.”pungkasnya.


Selanjutnya, Dandim 0817/Gresik berkesempatan untuk memberikan pembekalan dan arahan kepada seluruh personil tentang mekanisme selama melaksanakan TMMD. 


“Saya sampaikan kepada seluruh personil yang bertugas, perhatikan faktor keselamatan dan keamanan, itu yang paling utama, hindari sekecil mungkin pelanggaran, melaksanakan kegiatan TMMD adalah bentuk dedikasi kita sebagai TNI untuk membantu rakyat, berikan yang terbaik untuk rakyat, tetap jaga etika dan sopan santun ketika berada ditengah masyarakat, kondisi cuaca saat ini sedang tidak menentu, jadi jaga kesehatan masing-masing, semoga jerih payah kita semua menjadi ladang pahala, tetap semangat.”pesan Dandim. (Td/Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads