Breaking

Post Top Ad

10/26/2022

TNI Karbak Pasca Banjir Jebolnya Tanggul 30 Meter

Gresik, pojokpudak.com


Pasca banjir di karena tanggul yang jebol seluas 30 meter, di Desa Cermen, Anggota Kodim 0817/Gresik bersama masyarakat Desa Cermen Kecamatan Kedamean melaksanakan Karya Bakti (Karbak) pembenahan tanggul yang jebol akibat banjir. Kata Dandim 0817/Gresik Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos, Rabu (26/10/2022) pagi.


Kegiatan tersebut dilakukan atas kesadaran dan kebersamaan antara anggota TNI dengan warga masyarakat. “Kami bersama warga melakukan kegiatan ini agar lingkungan menjadi bersih serta masyarakat bisa tidur nyenyak di rumah. tuturnya.


Lebih jauh Dandim menjelaskan," Dimana dalam pelaksanaan tersebut Anggota TNI yang terlibat kegiatan berasal dari dari anggota Koramil jajaran, untuk membantu kesulitan masyarakat terutama di daerah yang mengalami musibah di wilayah binaannya," 


Pembenahan dilakukan dengan pemasangan batang bambu sebagai tiang yang ditancapkan dengan menggunakan eksavator milik Dinas PUPR Gresik, dan dilapisi gedek bambu serta terpal untuk pelindung agar urukan tanah tidak gampang jatuh.


Kegiatan dilaksanakan sampai selesai, dan diperkirakan untuk tanggul hari ini sudah tertutup semua, dan tinggal pemadatan. 


Di akhir obrolannya Dandim berharap, agar nantinya masyarakat sekitar tidak lagi membuang sampah sembarangan, dengan demikian mampu untuk mencegah lingkungan kotor yang dapat menimbulkan penyakit dan bencana banjir,” Tambahnya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads