Breaking

Post Top Ad

7/04/2023

Para Babinsa Ujungpangkah, Selesaikan Pembenahan Rutilahu Milik Warga Binaan

Gresik, pojokpudak.com


Kegiatan pembenahan rumah tidak layak huni (Rutilahu) sedang gencarnya diadakan oleh Koramil Jajaran Kodim 0817/Gresik. Seperti halnya Koramil 0817/13 Ujungpangkah melalui para anggotanya, kini sedang melaksanakan kegiatan renovasi rumah warga binaannya.


Kholiq salah seorang warga yang telah lama tinggal di rumah bersama keluarganya di Desa Pangkah Wetan Kecamatan Ujungpangkah Kabupaten Gresik, mendapat perhatian dari pemerintah desa setempat untuk dilakukan renovasi rumah melalui program rutilahu. Senin (3/7/2023).


Babinsa Kopda Suprapto mengakui bahwa rumah yang ditempati warganya kondisi bangunannya sudah miring dan tidak layak ditempati. Atap gentengnya ada beberapa yang bocor. Kamar dan ruang tamu sudah tidak layak huni.


"Melihat kondisi seperti itu, pemerintah setempat memutuskan untuk dilakukan pembenahan rutilahu pada rumah Kholiq," terang Kopda Suprapto.


Dengan dibantu rekan-rekan Babinsa yang lainnya juga 3 orang warga maka diharapkan kegiatan renovasi rutilahu akan segera terselesaikan secepatnya. Hal ini guna menyediakan rumah hunian yang layak bagi warga binaannya.


"Dinding rumah yang semula dari bahan triplek, melalui program ini dibangunkan dari bahan batu bata hebel. Supaya lebih awet dan kokoh bangunannya," pungkas Kopda Suprapto. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads