Gresik, pojokpudak.com
Pgs. Kasdim 0817/Gresik Kapten Siari bersama Kapten Inf Imam Su'udi (Danramil 0817/04 Menganti) beserta seluruh anggotanya menerima kunjungan kerja Kolonel Arm Aprianko Suseno S.Sos. (Kasipers Korem 084/BJ) dalam rangka pengecekan pangkalan dan pengarahan anggota. Kamis (4/1/2023).
Turut hadir mendampingi Kapten Inf Hari Sutanto (Pasiopsdim 0817/Gresik). Kunjungan kerja tersebut dilakukan untuk meningkatkan kinerja para anggota serta memaksimalkan fungsi sebagai aparatur kewilayahan.
Kapten Inf Siari mengatakan, bahwa kunjungan kerja Kasipers Korem 084/BJ dan semua pengarahan serta arahan yang beliau berikan patut dipedomani dalam pelaksanaan tugas kedinasan sehari-hari.
Senada dengan itu, Danramil Menganti menghimbau kepada seluruh anggotanya agar lebih semangat dalam menjalankan tugasnya. Juga selalu giat menjaga kebersihan pangkalan Makoramil 0817/04 Menganti. Agar pelaksanaan tugas kedinasan dapat berjalan maksimal.
"Mari kita tingkatkan kinerja bersama dengan baik," ucapnya.
Menjelang akhir kunjungan, Kapten Inf Siari bersama Danramil Menganti mengawal Kasipers Korem 084/BJ untuk melihat sisi belakang Makoramil yang sangat bagus dimanfaatkan untuk budidaya ternak ikan.
Alhasil, kegiatan kunjungan kerja Kasipers Korem 084/BJ ke Makoramil 0817/04 Menganti berjalan dengan tertib dan aman. (Dyo)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar