Breaking

Post Top Ad

3/15/2024

Isi Kegiatan Ramadhan, Pemdes Pranti Kolabirasi dengan UMKM kecil serta Takmir Masjid Al Ikhlas

Gresik, pojokpudak.com


Pemerintah Desa (Pemdes) Pranti, Kecamatan Menganti mengadakan safari romadhon  bekerja sama dengan pedagang UMKM kecil serta takmir Masjid Al Ikhlas dusun pranti, Kamis (14/3/2024) malam.


Dalam kegiatan itu, Kepala Desa (Kades) Hadi beserta istri dan seluruh perangkat mengikuti ibadah sholat isya' da dilanjutkan dengan shalat taraweh  bersama jamaah yang dipimpin takmir masjid  Al Ikhlas.


Diakhir ibadah taraweh, Kades Hadi menjelaskan kepada seluruh jamaah yang hadir bahwa Pemerintah Desa memiliki beberapa program selain pembangunan,  antara lain tentang kesehatan dan lingkungan hidup.


Di moment bulan ramadhan ini, Kades Hadi bersama seluruh jajarannya menggandeng para pelaku UMKM kecil untuk bersama sama mengisi kegiatan safari ramadhan agar para pedagang kecil mendapatkan manfaatnya.


Sebanyak tujuh stand yang didirikan di halaman masjid oleh pemdes yang diisi pedagang kecil, diantaranya nasi goreng, es degan,  lontong  mie, gorengan , sempol, kentukcy serta mie ayam.


Selepas ibadah taraweh, para jamaah langsung menuju stand, mereka rela antri untuk menyantap makanan yang ada di stand tesebut. Bahkan, tidak sampai satu jam ada beberapa stand sudah mulai habis dagangannya. 


Abdul Hazis pedagang nasi goreng dengan tersenyum melihat dagangannya habis."terima kasih pak lurah" ujarnya.


Menurut Kades Hadi nantinya acara safari romadhon ini akan digelar setiap dusun.


"Dengan dana yang minim bisa menggerakkan ekonomi di desa, walaupun dalam skala yang kecil", pungkas Kades Pranti Hadi. (Gus/Rof)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads