Breaking

Post Top Ad

8/20/2018

Mojogede Sukseskan Progam Jokowi Di Bidang Kesehatan

Gresik, pojokpudak.com

Pemerintahan Desa (Pemdes) Mojogede, Kecamatan Balongpanggang  bersama  Puskesmas Balongpanggang, dan Kader Desa mendatangi rumah ke rumah untuk melakukan pemetaan, dan  pendataan kesehatan keluarga. Selasa (20/08/2018) Pagi.


Acara ini dihadiri Kepala Desa (Kades) Gatot Suhadi, S.Sos, M.Si dan perangkat Kepala Upt Puskesmas Balongpanggang dr. Dian Eka  P, bersama anggota dan kader kesehatan. 


Program mendekatkan diri, kepada masyarakat utamanya melakukan konsep pendekatan  terhadap 12 indikator bentuk  pelayanan masyarakat, yang ada di Puskesmas.


Ke 12 Indikator tersebut diantaranya  Persalinan, pertumbuhan anak, Imunisasi, penyakit kronis paru-paru dan Diabetes, Hipertensi, JKN BPJS, Air bersih. Jamban Keluarga, Perokok ada tidak dalam keluarga. 


Upaya ini dilakukan oleh Puskesmas Balongpanggang  adalah untuk melakukan pemetaan kesehatan keluarga  yang ada di wilayah Puskesmas Balongpanggang.


Perlu diketahui bahwa Puskesmas Balongpanggang membawahi 15 Desa sampai saat ini yang masih  rampung 4 desa, secara bertahap terus dilakukan agar pekerjaan ini cepet selesai.


"Target kami adalah sampai tahun 2019 harus rampung. melakukan pemetaan ini," Katanya.


Selain melakukan pendataan  adalah ingin mendekatkan pelayananan puskesmas Balongpanggang terhadap masyarakat. 


"Karena dengan melakukan pemetaan kan ngobrol disitulah terjadi interaksi sosial sehingga dapat mengetahui tentang peran puskesmas". katanya.


"Harapan kedepan dengan adanya pemetaan tersebut  nanti didapatkan  permasalahan yang ada dimasing masing wilayah, sehingg kita dapat mengambil langkah yang tepat dalam penanganan". Kata dr. Dian yang baru menjabat sebagai kepala UPT.


Sementara Kepala desa Mojogede  Gatot kepada media ini sangat setuju dan antusias bila dilakukan pemetaan kesehatan, karena itu kita siapkan perangkat untuk mengawal para bidan ke rumah-rumah warga.


"Kami hanya bisa mendukung program Jokowi di tahun 2019 masyarakat  harus paham akan pentingnya kesehatan". Katanya.


Saya merasa senang dengan kegiatan ini, untuk itu saya siapkan 2 Perangkat untuk mengantarkan petugas puskesmas.


"Untuk itu kepada masyarakat saya berharap dapat menjawab dengan jujur. Dengan kejujuran masyarakat dapat mempercepat tugas mereka". Tambahnya.


Ditempat yang sama Ketua Kader Dewi Lestari berharap agar nantinya masyarakat itu lebih respon terhadap fasilitas kesehatan yang sudah di sediakan.


Masyarakat tidak takut untuk berobat supaya semua masyarakat itu sehat. Tuturnya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads