Breaking

Post Top Ad

2/21/2020

Petani Gredek Sosialisasi Dan Deklarasi Pengendalian hama Tikus Tanpa Aliran Listrik

Gresik, pojokpudak.com

Untuk menjawab keresahan petani atas hama tikus pada musim tanam saat ini,  maka Kelompok Tani (Poktan), Pemerintahan Desa Gredek dan Dinas Pertanian Kabupaten Gresik, mengadakan acara " Sosialisasi Penanggulangan Hama Tikus dan Penyakit Tanaman," di balai Desa Gredek pada hari Rabu, (19/2/2020) Pukul 09.00 Wib.


Hadir pada acara tersebut  Perlindungan Tanaman Pertanian Kabupaten Gresik Nur Syamsi, Anggota DPRD Gresik Ir. Hamzah Taqim, Camat Duduk Sampeyan Suropadi yang diwakili Kasi Ekonomi Supriyadi, Waka Polsek Duduk Sampeyan Syaiful Bahri, Danramil 0817/11 Kapten Inf Hendrikus MT, SP., Pengurus Poktan dan Petani Desa Gredek.


Sekdes Soberi dalam sambutan mewakili Kepala Desa Gredek Muhammad Bahrul Ghofar yang sedang ada agenda Pelantikan AKD Kabupaten Gresik dan Bimtek di Kota Batu - Malang, menyampaikan pemerintahan desa Gredek sangat mendukung program-program pertanian khususnya penanggulangan hama tikus dan penyakit tanaman, dengan memberikan support  anggaran sebesar Rp. 60.000.000,- untuk tahun 2020.


Ia juga berharap, bahwa dengan support dan kepedulian pemerintah desa kepada petani, hendaknya di manfaatkan secara maximal, serta ditingkatkan kebersamaan atau kerukunan, karena itu kunci dari keberhasilan setiap program. tegasnya.


Ia juga menambahkan; terkait dengan gagal panen, petani jangan terlalu bersedih, karena sudah ada program asuransi pertanian. pungkasnya.


Ditempat yang sama Supriyadi Mewakili Camat Duduk Sampeyan berpesan, agar dalam menanggulangi hama tikus ada 2 cara, yang harus dilakukan diantaranya," Secara religi atau agama yaitu dengan pendekatan pada Allah, dengan banyak berdoa, agar di selamatkan dari hama tikus dan penyakit tanaman lainnya. Dan yang kedua," Dengan Cara pengembangan sains atau technologi yang rama lingkungan, sehingga tidak membahayakan para petani itu sendiri," Tambahnya. (Slm/Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads