Breaking

Post Top Ad

3/30/2021

Lagi-lagi !! Kepala UPTD Puskesmas Dapet dr. Rizal Turun Gunung Berikan Akte Kelahiran

Gresik, pojokpudak.com


Setelah kemarin memberikan Akte Kelahiran di Desa Jombangdelik, hari ini Selasa (30/3/2021) pagi, Kepala UPTD Puskesmas Dapet dr, Rizal, turun Gunung bersama Sekretaris Kecamatan Balongpanggang Sayib, Kasi Trantib Margono, Kepala Desa Dapet Siswadi dan Sekdes Budi, memberikan Akte Kelahiran di Desa Dapet.


Pemberian tersebut sejak ada penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU). Dengan Dinas Kependudukan & Catatan Sipil (Dispendukcapil) serta Dinas Kesehatan Kabupaten Gresik.


Program ‘'LAHIR PULANG BAWA AKTE", termasuk salah satu program GRESIK SEHATI, Kata dr. Rizal mengawali obrolannya.


Masih dr. Rizal," Program tersebut merupakan inisiatif Bupati Gresik, Fandi Akhmad Yani bersama Wakil Bupati Aminatun Habibah dan termasuk dalam program 99 hari kerja Gus Yani dan Bu Min.


Kami bersama Muspika Balongpanggang telah berkomitmen guna memberikan pelayanan dan kemudahan kepada masyarakat, untuk memperoleh akta kelahiran bagi mereka yang baru melahirkan di puskesmas atau di rumah sakit di Kabupaten Gresik.


Alhamdulillah, hari ini kami bersama Muspika dan Kades Dapet telah memberikan lagi Akte Kelahiran kepada Muhammad Reyhan Rafif Al-Gifahri (Anak), putra pertama pasangan dari Agus Wanto (Suami) dan Ririn Hidayati Ningsih (Istri), salah satu warga Dusun Sugihwaras RT 3. RW. 1 Desa Dapet. Terangnya.


Disela-sela pemberian Akte Kelahiran Ririn Hidayati Ningsih mengucapkan, rasa terima kasih yang sebanyak-banyaknya, kepada Puskesmas Dapet, Pemerintahan Desa Dapet dan Pemerintah Kabupaten Gresik. Sebab anak saya sudah mempunyai akte kelahiran," Katanya.


Ditempat yang sama Sekjen AKD Kabupaten Gresik dan juga Kepala Desa Dapet Siswadi menuturkan," Terus terang saya sangat berterima kasih kepada Pak. Bupati Fandi Akhmad Yani dan Bu. Wakil Bupati Aminatun Habibah, karena program ini sangat menyentuh dan membantu bagi masyarakat. Karena adanya program Lahir Pulang Bawa Akte Kelahiran," Dan paling tidak hak sebagai warga negara, sebab akte kelahiran itu sebagai identitas.


Dan kami sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini, Dan semoga kegiatan ini terus berlangsung sehingga masyarakat kecil merasa diperhatikan. Tambahnya. 


Sementara Sekcam Sayib berharap agar nantinya semua lembaga pelayan masyarakat mampu dan bisa mendukung program Bupati termasuk Gresik Sehati, Lahir Pulang Bawa Akte," Katanya singkat. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads