Breaking

Post Top Ad

3/29/2021

SANGGAR MUSTIKA GIRI 48 Penari Warnai Uji Kenaikan Tingkat Yang Ke-2

Gresik, pojokpudak.com


Sebanyak 48 penari cilik Sanggar Tari Mustika Giri unjuk kebolehan menarinya di hadapan sejumlah penonton, di Smash Abatani, Minggu (28/3/2021) siang. 



Selain mengasah kemampuan gerak yang dipelajari, penampilan itu sekaligus menjadi ajang pengujian kenaikan tingkat. 



Pimpinan Sanggar Tari Mustika Giri Ummu Hanik, S.Sn menuturkan 6 bulan sekali, sanggar yang dibinanya itu selalu menyelenggarakan ujian kenaikan tingkat. 



”Ujian ini dimaksudkan untuk melihat sejauh mana kemahiran anak didik dalam menari, jika sudah mahir, maka yang bersangkutan akan dinaikan ke tingkat selanjutnya,” ujar Ummu Hanik. 



Disebutkan, keseluruhan 48 penari, yang terdiri dari PAUD sampai Dewasa, yang terbagi dalam 4 kategori (PAUD, anak-anak, Remaja/Dewasa dan Umum) dan 10 kelompok tari," katanya. 



" Adapun Sanggar Tari Mustika Giri sendiri berlokasi di Desa Wotansari Kecamatan Balongpanggang Kabupaten Gresik," tuturnya. 



Untuk menguji kemahiran menari anak didiknya, Sanggar Tari Mustika Giri mendatangkan dua penguji dari Kabupaten Gresik. 



Mereka nantinya akan memperhatikan dan menilai gerak yang dipelajari anak didiknya. 



“Ada dua penguji yang didatangkan dari Kabupaten Gresik, yakni Suripno, S.Sn., M.Sn dan Restuti Rahma Irsani, S.Pd ,” sebutnya. 



Mereka yang lulus ujian kenaikan tingkat diberikan tropi. Hal itu dimaksudkan untuk menambah motivasi dan semangat anak didiknya untuk terus berproses.



 “Alhamdulillah hasilnya memuaskan, anak didik dapat menampilkan ilmu yang dipelajarinya di hadapan juri,” Jelasnya. 



Dengan adanya ujian kenaikan tingkat ini, ulasnya, itu artinya Sanggar Tari Mustika Giri juga akan memasuki masa penerimaan anak didik baru. 



Dikatakan, sanggarnya terbuka bagi siapa saja yang ingin mempelajari seni olah gerak, baik tradisi maupun modern. 



Diketahui, jebolan Sanggar Tari Mustika Giri terbilang membanggakan. Tambahnya. 



Sementara itu ditempat yang sama Kepala Desa Wotansari Hariyono, SP menuturkan," Terus terang saja saya tidak menyangka dengan diusianya yang masih tiga tahun, sanggar tersebut diikuti oleh Kecamatan - kecamatan lain. 



Dan Alhamdulillah sekarang telah melakukan ujian kenaikan tingkat yang ke-2. 



Semoga kedepan lebih berkreasi lagi dan Desa Wotansari lebih dikenal dengan kesenian tarinya. 



Dengan perkembangan Sangar Tari Mustika Giri ini, Insyaallah, dalam waktu dekat saya akan memberikan anggaran untuk baju atau seragam. Janjinya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads