Breaking

Post Top Ad

7/08/2021

PASTIKAN MASYARAKATNYA TERVAKSIN, KADES DAN BABINSA KEDUNGRUKEM PANTAU LANGSUNG

Gresik, pojokpudak.com


Sebagai bukti dukungan terhadap pemerintah dalam program vaksinasi covid -19, Kepala Desa Kedungrukem Bayu Prahaja Hadinata, S.Sos bersama Babinsa Kedungrukem Pelda Purwanto, memantau jalannya Vaksinasi Covid-19 tahap ke-2 sebanyak 297 warga, pada hari Kamis (8/7/2021) pagi.


Kegiatan vaksinasi dilaksanakan di Pendopo Balai Desa Kedungrukem yang bekerjasama dengan Puskesmas Metatu Kecamatan Benjeng.



Selain merupakan program pemerintah pelaksanaan vaksin ini sebagai upaya ikhtiar untuk memutus mata rantai penyebaran covid -19. Begitu kata Bayu Prahaja Hadinata.


Untuk Desa Kedungrukem mendapat jadwal vaksinasi, Kamis (8/7/2021) pukul 08.00 WIB s/d selesai.



Masih Bayu Prahaja Hadinata Vaksinasi covid-19 bertujuan untuk membentuk imunitas atau kekebalan.


Dengan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang sudah berjalan ini di harapkan kepada masyarakat bisa semakin sadar dan patuh, untuk mengurangi mobilitas dan sekaligus juga mengurangi kerumunan di wilayah setempat. 


Apalagi kapan hari Wakil Bupati Gresik Hj. Aminatun Habibah telah resmi melaunching Gresik Jaman Now yaitu Jangan Kemana - mana Nang Omah Wae.


Untuk itu kami berharap agar nantinya kita berdiam diri di rumah dan tidak berinteraksi dengan masyarakat luar. Tambahnya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads