Breaking

Post Top Ad

9/08/2021

Pemdes Beton Gelar Serbuan Vaksinasi Sinovac Tahap Pertama Gelombang Ke Empat

Gresik, pojokpudak.com



Dalam rangka mendukung program pemerintah Pusat, maupun Pemerintah Kabupaten Gresik, Pemerintah Desa Beton Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik, Telah melaksanakan kegiatan serbuan Vaksinasi Covid-19 tahap pertama gelombang ke empat bertempat di Aula Kantor Balai Desa Beton, Rabu (8/09/2021).Pagi


Kegiatan serbuan vaksinasi covid-19. tersebut oleh tim Medis dari Puskesmas Menganti, Adapun sasaran pemberian vaksin tersebut kepada petugas public dan lansia  


Warga Desa Beton menyambut dengan baik adanya kegiatan serbuan Vaksinasi Covid-19. Sejak pagi mereka sudah berdatangan dan mengantri untuk mendaftar vaksin. Setidaknya, ada sekitar, 316 warga yang sudah menerima suntik Vaksin Covid-19, Vaksin tahap pertama gelombang ke empat tersebut.


Dalam kegiatan Vaksinasi Covid-19 tersebut," Kepala Desa Beton, Samsul Arif yang di wakili oleh, Sekretaris Desa, Waras Santoso, S,Pd.  Mengucapkan berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Gresik, dan Kepala UPT, Puskesmas Menganti, dan tim medis atas kerja samanya dalam menjalankan kegiatan serbuan vaksinasi Covid-19,  tahap pertama gelombang ke empat untuk masyarakat Desa beton ini.


Semoga dengan adanya kegiatan serbuan  Vaksinasi ini bisa membantu dan mendukung program Pemerintah pusat dan pemerintah Kabupaten Gresik dalam menanggulangi serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19. 


Oleh karena itu, Samsul Arif yang di wakili oleh Sekretaris Desa, Waras Santososo, S,Pd. Menyampaikan apresiasi yang sebesar besarnya kepada warga desa beton telah mengikuti vaksinasi sampai selesai, Mudah mudahan dengan salah satu upaya serbuan vaksinasi ini bisa membantu meningkatkan proteksi terhadap paparan virus Covid- 19 dan membantu mempercepat Eliminasi Pandemi ini. Harapan ke depannya dengan vaksinasi yang dilakukan oleh Pemerintah dapat menjadi motivasi bagi warga masyarakat untuk mengutamakan kesehatan. 


Pemerintah Desa Beton berharap kepada pemerintah Kabupaten Gresik, Dengan adanya kegiatan serbuan Vaksinasi ini, Untuk kegiatan serbuan Vaksinasi  kedepannya kalau bisa Kuotanya di tambah yang lebih banyak lagi, di karenakan masyarakat di desa beton ini sangat antusias sekali mengikuti program Vaksinasi ini.


Dengan harapan pelaksanaan vaksinasi tersebut berjalan lancar tanpa kendala apapun dan sesuai dengan diharapkan sehingga masyarakat desa beton terhindar dari penularan, Covid-19 ini.


Tidak hanya itu," Kepala Desa Beton Samsul Arif yang du wakili oleh Sekretaris Desa Waras Santoso, S,Pd, Menghimbau kepada masyarakat agar selalu mematuhi Protokol Kesehatan (Prokes) dengan cara 5 M diantaranya Memakai masker, Mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, serta Membatasi mobilisasi dan interaksi. Jangan lupa selalu berdoa agar pandemi ini segera berakhir.” Tambahnya. (Ura/Dyo).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads