Breaking

Post Top Ad

2/27/2022

Forkopimcam Kebomas dan Lurah Gending Bergotongroyong Membentuk Kampung Pancasila

Gresik, pojokpudak.com

Dalam rangka persiapan pembentukan Kelurahan Pancasila / Merah Putih di Kelurahan Gending, Forkopimcam Kebomas Kabupaten Gresik gelar kerja bakti atau gotong royong.


Hal itu guna menguatkan Ideologi Pancasila di wilayah Kecamatan Kebomas, kata  Camat Kebomas Jusuf Ansyori, Sabtu (26/2/2022) pagi.


Lebih jauh Jusuf Ansyori menjelaskan, saat ini di situasi pandemi, ideologi Pancasila terus terkikis oleh hempasan ekonomi, sosial akibat pandemi Covid-19.


“Untuk penerapan dalam pengamalan ideologi Pancasila selain dengan gotong royong, kami juga tidak henti hentinya  memberikan wawasan kebangsaan terhadap warga masyarakat,” ujar Camat.


Menurut Camat Jusuf Ansyori, kawasan Kampung Pancasila diharapkan dapat menguatkan kembali Ideologi Pancasila dan dapat dilaksanakan oleh masyarakat dengan wujud nyata di wilayah sekitar. Dengan kegiatan kegiatan yang menciptakan kesadaran kepada seluruh masyarakat di wilayah Kecamatan Kebomas.


“ Dibuatnya Kampung Pancasila tersebut bertujuan untuk mengatasi penyebaran paham radikal ," Jelasnya.


Di Kampung Pancasila ini ada beraneka ragam kegiatan yang dilakukan antara personil Koramil, Kasitrantib Kecamatan, Polri dan warga, dari mulai pembersihan lingkungan, penataan tanaman dan melukis mural Pancasila yang di lakukan dengan bersama sama.


" Kebersamaan terasa indah di Kampung Pancasila maka kita cetuskan sebagai Kampung Pancasila,” Tambahnya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads