Breaking

Post Top Ad

3/16/2022

Kodim 0817/Gresik Siapkan 250 Personil, Amankan Pilkades, Begini Pesan Dandim

Gresik, pojokpudak.com

Dalam rangka mengamankan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Kodim 0817/Gresik akan menyiapkan kekuatan sekitar 250 personil, dari penetapan sampai pengundian nomer urut, kemudian nanti akan kami pertebal lagi sampai pada kampanye hingga pelaksanaan Pilkades pada 26 Maret 2022. Kata Dandim 0817/Gresik Letkol Inf Taufik Ismail, S,Sos,.M.I Pol, Rabu (16/3/2022) saat meninjau Kampung Pancasila di Desa Kedungpring. 


Personil tersebut bertujuan guna mengatasi suatu masalah jika terjadi konflik  yang menjurus pada perbuatan anarkis.


Perlu diketahui didalam pelaksanaan Pilkades kita terjunkan 3 - 4 orang dan kita akan bekerjasama dengan Polres Gresik.


Dengan adanya Pesta Demokrasi Pilkades ini saya berharap jangan sampai memecah bela tetapi menjadi wadah pemersatu Kabupaten Gresik pada khususnya, membangun desanya menjadi lebih baik. Perbedaan itu biasa tetapi jangan menjadi suatu perpecahan.


Ingat, jadikan pilkades ini aman sejuk dan damai dan lancar. Sebab kami siap mengamakan dan mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan dalam Pemilihan Pilkades nanti,” Tegasnya.


Perlu di ketahui di Kabupaten Gresik, dalam rangka Pilkades serentak tersebut diikuti 47 Desa. Tambahnya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads