Breaking

Post Top Ad

5/21/2022

103 KPM Warga Desa Babatan Terima BLT-DD Tahap V, Ingat, Jangan Buat Beli Chip Manfaatkan Sebaik Mungkin

Gresik, pojokpudak.com


Bertempat di balai desa Pemerintah Desa (Pemdes) Babatan Kecamatan Balongpanggang kembali melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) Jumat, (20/5/2022).


Dalam penyaluran bantuan tersebut Berdasarkan Permendes Kementrian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT) Nomor 13 Tahun 2020 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa, dimana Penggunaan Dana Desa Tahun 2022 telah diamanatkan salah satunya untuk penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT).


Penyaluran BLT-DD tahap ke-V ini disalurkan kepada (103) Seratus Tiga Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan Masing-masing KPM menerima uang tunai sejumlah Rp. 300.000,- (tiga ratus ribu rupiah).


Saat kegiatan berlangsung, pihak pemerintah tak henti-hentinya mengingatkan KPM untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes).


Ketika dikonfirmasi, Kepala Desa (Kades) Babatan Sagita melalui Perangkat Desa Titis  mengatakan bantuan yang disalurkan diharapkan mampu meringankan beban KPM untuk memenuhi kebutuhan pokok. 


" ya meskipun tidak banyak yang diterima, tapi kami berharap bantuan ini bisa meringankan beban mereka (KPM) terutama untuk kebutuhan pokok," Ungkapnya. 


Ingat, fungsikan uang tersebut dengan sebaik mungkin, jangan untuk foya foya apalagi buat beli Chip. Tambahnya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads