Breaking

Post Top Ad

3/08/2023

Komsos Babinsa Panceng Dengan Pengusaha Jagung, Jaga Kestabilan Stok Jagung Masyarakat

Gresik, pojokpudak.com


Babinsa Koramil 0817/14 Panceng Sertu Supriyanto melaksanakan kegiatan komsos dengan mengunjungi usaha pengeringan jagung milik Doni di Desa Banyutengah, Kec. Panceng, Kab. Gresik. Rabu (8/3/2023).


Usaha pengeringan jagung ini menggunakan sinar matahari sebagai syarat utama. Dan untuk mendukung proses pengeringan skala besar, Doni telah menyiapkan lahan luas.


Adapun menurut keterangan dari Doni, bahwa pengeringan jagung ini tidak sembarangan. Untuk mencapai hasil maksimal dan menjaga kualitas jagung, dilakukan proses meratakan jagung secara berkala dengan menggunakan alat serok jagung dengan memperhatikan kondisi panas sinar matahari.


"Biasanya jumlah kemasan jagung dalam sak yang kami terima dari para petani pada musim panen cukup banyak, sehingga bisa kita keringkan dan diambil oleh perusahaan yang bahan dasarnya jagung," ujar Doni.


Doni juga menambahkan, usahanya dalam memenuhi kebutuhan permintaan jagung dari para pelanggan yaitu dengan menyiapkan gudang penyimpanan yang baik. Hal ini agar jagung yang sudah lulus proses pengeringan, lalu disimpan dalam kemasan sak dan disusun rapi dalam gudang.


Pada waktu bersamaan, Babinsa Sertu Supriyanto juga menyampaikan bahwa jagung merupakan salah satu kebutuhan pokok warga, dia menyarankan agar Doni selalu menjaga kualitas jagungnya.


"Mudah-mudahan usaha pengeringan jagung terus berkembang dan stabil, demi pemenuhan stok jagung sebagai salah satu bahan makanan pokok masyarakat," ucapnya. (Sty/Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads