Breaking

Post Top Ad

4/02/2023

Peduli Ketersediaan Bahan Pokok, Babinsa Kunjungi Toko Sembako Bagi Warganya

Gresik, pojokpudak.com


Babinsa Koramil 0817/03 Kedamean Pelda Yuni Kurniawan aktif menjalin silaturahmi dengan warga binaannya. Kali ini ia melaksanakan komsos dengan mengunjungi toko sembako milik Sutri yang berada di Desa Ngepung, Kec. Kedamean, Kab. Gresik. Minggu (2/4/2023).


Komsos tersebut dilakukan untuk mengecek harga bahan makanan pokok dan juga memastikan persediaannya supaya warga tidak kesulitan dalam mendapatkan bahan makanan pokok selama bulan Ramadhan ini. 


"Disinyalir mendekati pertengahan bulan Ramadhan ini harga bahan makanan pokok akan terus merangkak naik," kata Pelda Yuni.


Maka dari itu dalam kunjungannya Pelda Yuni menyarankan pada Sutri agar selalu memperhatikan stok bahan makanan pokok, belanja stok bahan makanan pokok dari sekarang guna mencukupi persediaan bagi para pelanggan.


Pada kesempatan yang sama, Sutri mengatakan bahwa harga bahan makanan pokok mulai dari beras, minyak, telor saat ini mulai melambung. Faktanya, dari awal bulan Ramadhan harga telur ayam 1 kg berada di kisaran angka Rp. 27.000 hingga Rp. 29.000, begitu juga dengan bahan makanan pokok yang lain.


Dengan kunjungan dari Pak Babinsa, yang selalu peduli dengan ketersediaan bahan makanan pokok bagi warga, akan menjadi motivasi tersendiri bagi para pedagang sembako untuk menjadi jembatan bahan pangan masyarakat. (Sty/Dyo).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads