Breaking

Post Top Ad

7/09/2020

Danramil 0817/08 Cerme Berpesan : Penerima BLT-DD Harus Pakaian Yang Sopan Celana Panjang

Gresik, pojokpudak.com

Bertempat di Balai Desa Kandangan, Danramil 0817/08 Cerme Kapten Inf Mujiyanto bersama Muspika Cerme menghadiri penyaluran Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa (BLT-DD) tahap III di Desa Kandangan Kecamatan  Cerme Kabupaten Gresik, Kamis (9/7/2020).


Ada 193 Kepala Keluarga (KK) yang terdampak virus corona yang menerima BLT-DD, sebesar Rp. 600.000,- (enam ratus ribu rupiah).



Pembagian BLT-DD ini juga dihadiri Danramil 0817/08 Cerme Kapten Inf Mujiyanto beserta anggota, Camat Cerme Suyono beserta staf, Kapolsek Cerme AKP Nur Amin beserta anggota, dan Kepala Desa Kandangan Fenta Aqua Rista serta 193 penerima BLT-DD.


Dalam sambutannya Danramil 0917/08 Cerme Kapten Inf Mujiyanto mengharapkan para penerima BLT-DD bisa menggunakannya dengan sebaik-baiknya dalam rangka memenuhi kebutuhan pangan akibat dampak Covid-19.


"Kehadiran kami jajaran Muspika Kecamatan Cerme ini adalah untuk mengawal penyerahan bantuan agar betul-betul tepat sasaran, sehingga tidak terjadi masalah dalam penyaluran BLT,” imbuhnya.


Dalam kesempatan ini para unsur Muspika juga berpesan agar dana yang diberikan bisa bermanfaat untuk memenuhi kebutuhan sembako dan kebutuhan sehari-hari dan jangan disalahgunakan untuk keperluan yang lain.


Tidak hanya itu, Danramil 0817/08 Cerme Kapten Inf Mujiyanto juga memberikan himbauan kepada masyarakat agar nantinya, bila berada di Kantor Balai Desa tolong memakai pakaian yang sopan celana panjang, sebab kalian itu harus menghargai perangkat desa.


Silakan kalau diwarung, ini tempat instansi, itu semua demi kebaikan, sebab itu bagian dari karekter.


Jangan lupa agar selalu cuci tangan dan pakai masker, dan memohon (berdoa) agar nantinya corona biar cepat pergi" Tambahnya. (Dyo)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads