Breaking

Post Top Ad

8/20/2022

Pemdes Lampah Menggelar Musdes Penyusunan RKPDes Tahun 2023 dan DU RKPDes 2024

Gresik, pojokpudak.com


Pemerintah Desa (Pemdes) Lampah, Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik, Menggelar Musyawarah Desa Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDes) TA 2023 dan Daftar Usulan Rencana Kerja Pemerintah desa (DU RKPDes) Desa Tahun 2024, Jum,at (19/08/2022).


Kegiatan yang digelar di Balai Desa Lampah tersebut dihadiri Camat Kedamean, Drs, Sukardi, MM, Kepala Desa (Kades) Lampah Suwandi, Ketua BPD Surono, S.Pd beserta jajarannya, LPMD, LKD, Ketua RT/RW dan perwakilan masyarakat. 


Dalam sambutannya," Kades Lampah Suwandi, Mengucapkan terima kasih kepada seluruh para undangan yang hadir pada kegiatan musdes ini dan juga mengucapakan terima kasih kepada, Camat Kedamean Drs. Sukardi, MM, atas bimbingannya


Suwandi juga menyampaikan,” Dengan adanya Musyawarah Desa (Musdes), baik dari pemdesmaupun komponen lembaga dan masyarakat desa dapat sinergis untuk mendorong pembangunan infrastruktur desa guna mendorong perekonomian masyarakat Desa Lampah,


Pada acara Musdes RKPDes TA 2023, tersebut prioritas yang termasuk ke dalam RKPDes adalah pembangunan infrastruktur, serta sarana prasarana desa yang lain.


Tak hanya itu ia berharap kepada seluruh masyarakat khususnya di desa lampah harus bener bener mempunyai pola pemikiran yang positif sehingga kedepan desa lampah bisa maju dan kedepannya desa menjadi desa mandiri. Tuturnya.


Ketua BPD Surono, S.Pd," Dalam sambutannya ia mengungkapkan pelaksanaan Musdes, mengharapkan usulan usulan dari semua pihak untuk menentukan mana pembangunan desa yang di prioritaskan ataupun yang di dahulukan RKPDes di Tahun 2023 serta di lanjutkan perencanaan DU RKPDes 2024.


Di utamakan infrastruktur desa baik fisik maupun non-fisik sesuai visi dan misi kami untuk masyarakat, semuanya sudah terangkum sesuai dengan aspirasi masyarakat yang di sampaikan pada Pra Musdus, untuk itu sekarang di gelar Musdes ini nantinya akan di tetapkan, apabila nanti ada yang di usulkan atau ada yang di revisi dalam Musdes ini,” jelasnya.


Sementara Camat Kedamean Drs Sukardi, MM dalam sambutannya mengatakan bahwa menindak lanjuti terkait Penyusunan RKPDes Tahun 2023 dan DU RKPDes Tahun 2024 maka pemdes lampah menggelar musdes ini, guna mendapatkan hasil pembangunan secara umum dapat berjalan sesuai apa yang menjadi visi/misi dari Kades lampah serta kebijakannya.


Camat juga menyampaikan kepada seluruh yang hadir dalam Musdes tersebut terkait tema pembangunan dan prioritas pembangunan tematik RKPDes di Tahun 2023, serta terkait penyampaian Daftar Usulan Kerja Tahun 2024, jadi DU RKPDes Tahun 2024 harus di persiapkan dari sekarang,” terangnya.

Serta tidak lupa di jelaskan pula terkait hasil rangkuman dari Musdes RKPDes Tahun 2023 dan DU RKPDes tahun 2024 oleh Sekdes Lampah secara gamblang tentang perencanaan dan penyelenggaraan infrastruktur pembangunan. Pungkasnya. (Ura/Dyo).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Post Top Ad

your ads